Bawang Merah Murah Meriah di awal tahun ini....

  • Feb 07, 2019
  • bulumulyo
  • BERITA, POTENSI DESA, PRODUK DESA

Bawang merah Desa Bulumulyo.   Desa Bulumulyo memiliki luas 342,412 ha dimana sebagian besar warganya bekerja sebagai petani yang menghasilkan padi, tebu, palawija, sayuran terutama bawang merah. Sekitar 50 ha wilayah desa ini ditanami bawang merah. Bawang Merah merupakan produk pertanian unggulan di Desa Bulumulyo. Tanah di desa ini sangat cocok ditanami bawang merah. Dengan perkiraan setiap ha bisa menghasilkan 1,2-1,5 ton, maka ada 60 sd 75 ton setiap kali panen. Dalam setahun bisa ditanami antara 1 sampai dengan 2 kali tergantung musim dan harga bawang merah. Dengan kelebihan masa tanam yang cepat, tanah yang cocok, harga sering tinggi dan membutuhkan lahan yang tidak terlalu luas membuat banyak petani tertarik untuk menanamnya. Namun ada juga kelemahannya yaitu biaya perawatan yang mahal dan juga obat-obatan yang mahal juga dan ditambah harga yang kadang jatuh. Pada Bulan Februari 2019 ini petani-petaniĀ  di Desa Bulumulyo Kecamatan Batangan Kabupaten Pati Jateng, disibukan dengan panen bawang merah. Tahun ini para petani disulitkan dengan harga bawang merah yang anjlok dan sangat murah hingga mencapai 8 ribu per kg. Dimana harga bawang merah sebelumnya bisa mencapai belasan hingga puluhan ribu. Banyak petani mengalami kerugian. Salah satu cara menanggulangi turunnya harga bawang merah dengan mengolah bawang merah crispy yang ada di desa ini.   PDP P3MD M. Agus Prijadi